Inovasi

Daftar Inovasi-inovasi Pemerintah
Kota Yogyakarta
TAHUN 2021
Laron Sarungan (Laboratorium Pengolahan Sampah Rumah Tangga Perkotaan)
merupakan upaya pengurangan sampah skala kota, Menciptakan sarana edukasi tentang pengolahan sampah yang aplikatif, dan Mengoptimalkan pengolahan sampah secara terpadu
Dinas Lingkungan Hidup
TAHUN 2019
Aplikasi SILALING (Sistem Informasi Kelola Lingkungan)
Dinas Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta sejak tahun 2016 sudah menerapkan sistem database pelaporan pengelolaan lingkungan perusahaan yang digunakan untuk mengelola pelaporan lingkungan perusahaan. Implementasi sistem yang sudah berjalan bersebut mendapati beberapa masukan yang perlu ditindak lanjuti untuk pengembangan sistem agar sistem tetap mampu dan handal untuk membantu dalam pengelolaan data dan penyajian informasi yang cepat, mudah dan akurat. Pada tahun 2019 dilakukan pengembangan sistem database pelaporan pengelolaan lingkungan perusahaan menjadi aplikasi SILALING (Sistem Informasi Kelola Lingkungan). Pokok perubahan yang dilakukan yaitu cara pelaporan bagi pemilik usaha/kegiatan yang semula secara manual (hardcopy) menjadi sistem online (softcopy). Aplikasi SILALING bertujuan untuk mempermudah bagi penyelenggara usaha atau kegiatan dalam melakukan pelaporan pengelolaan dan pemantauan lingkungan sesuai dengan dokumen lingkungan yang dimiliki. Dengan aplikasi ini pelaporan menjadi lebih efektif dan efisien dikarenakan tidak membutuhkan banyak tenaga untuk menyusun, menjilid, menggandakan dan mengirim laporan dalam bentuk dokumen hardcopy ke Dinas Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta. Melalui SILALING penyelenggara usaha atau kegiatan yang berizin lingkungan dapat melakukan pelaporan secara online melalui laporlingkungan.jogjakota.go.id. Bagi DLH Kota Yogyakarta inovasi SILALING menjadikan penyimpanan database pelaporan pengelolaan lingkungan perusahaan menjadi lebih ringkas, mudah dalam penyimpanan, dan mudah diakses karena data berupa file softcopy.
Dinas Lingkungan Hidup
TAHUN 2019
Revitalisasi Tanaman Langka dan Berfilosofi pada RTH Publik di Kta Yogyakarta
Revitalisasi tanaman langka dan berfilosofi pada RTH Publik dilakukan untuk menghidupkan kembali kawasan RTH Publik dengan berbagai tanaman yang memiliki keterkaitan khusus dengan kawasan tersebut dan taman-tanaman langka sebagai upaya pelestarian. Selain itu juga digunakan untuk mengenalkan kembali jenis tanaman yang sudah jarang ditemukan di sekitar kita dan menambah manfaat RTH Publik secara tidak langsung, terutama untuk edukasi kepada masyarakat.
Dinas Lingkungan Hidup
TAHUN 2019
Revitalisasi kawasan pinggir sungai untuk pengembangan RTH publik di Kota Yogyakarta
kawasan pinggir sungai merupakan bagian dari RTH publik yang dapat dikembangkan. Pengembangan RTH publik di kawasan pinggir sungai ini dilakukan untuk meningkatkan luasan RTH publik yang ditargetkan minimal seluas 20% dari luas wilayah. Pada perkembangannya, RTH publik yang dimiliki oleh Kota Yogyakarta masih jauh dari target minimal tersebut, sehingga dirasa perlu untuk mengembangkan kawasan pinggir sungai sebagai RTH publik yang lebih fungsional. Di sisi lain, pengembangan ini tidak hanya mendukung perbaikan lingkungan namun juga mendukung aktivitas rekreatif bagi warga sekitarnya
Dinas Lingkungan Hidup
TAHUN 2021
Klinik Konsultasi
Inovasi klinik konsultasi dibuat dalam rangka upaya mewujudkan reformasi birokrasi degan melakukan penguatan pengawasan dengan meningkatkan kapasitas, peran dan layanan APIP yang salah satunya memberikan deteksi dini dan peringatan terhadap potensi penyimpangan dan konsultasi dalam perspektif pengawasan serta dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta. Klinik Konsultasi telah digagas mulai tahun 2016 Berdasarkan Peraturan Walikota Yogyakarta Nomor tahun 2016, akan tetapi dalam rangka untuk memberikan kemudahan layanan konsultasi pada tahun 2021 dikembangkan dengan melalui media elektronik dengan pemanfaatan Web Inspektorat sebagai media menyampaikan konsultasi.
Inspektorat
TAHUN 2019
KKA-On! Google Sheet (Kertas Kerja Audit Online Menggunakan Aplikasi Google Sheet)
Satu Kertas Kerja Audit dikerjakan bersama-sama secara online (Dengan beberapa pembatasan Akses) menggunakan aplikasi Google Sheet
Inspektorat
TAHUN 2019
Pembuatan Fitur Pengingat Pada Kegiatan Pengawasan Inspektorat Kota Yogyakarta
terciptanya reminder untuk mengingatkan kegiatan pengawasan agar laporan tidak tertunda.
Inspektorat
TAHUN 2019
Network Sharing sebagai pusat dokumen penugasan Auditor
memotivasi dan memfasilitasi auditor dalam mengumpulkan DUPAK tepat waktu
Inspektorat
TAHUN 2019
Monitoring Board Sebagai Media Informasi dan Pengendalian Kegiatan Pengawasan
Kontrol pelaksanaan kegiatan , monitoring hasil pengawasan dan penggunaan anggaran kegiatan pengawasan di Bidang Pembangunan Sosial  Ekonomi dan Budaya, Inspektorat Kota Yogyakarta kurang informatif dan belum tervisualisasi dengan baik sehingga dikhawatirkan dapat menimbulkan kesalahan persepsi dan tidak tercapainya target kegiatan sesuai dengan jangka waktu.     Untuk mengatasi kendala yang terjadi, maka diperlukan suatu bentuk kendali yang berfungsi untuk memonitor kegiatan yang dilakukan dan target yang dicapai setiap bulannya. Dengan langkah-langkah sebagai berikut: 1. Konsultasi dan diskusi tentang gagasan pemecahan isu secara lebih detail dan teknis termasuk timeline/rencana kerja. 2. Pembuatan Poster Visualisasi SOP Pengawasan 3. Pemetaan Target Fisik dan Keuangan Pada Kegiatan Pengawasan 4. Membuat tata laksana kegiatan harian dan rencana penggunaan anggaran 5. Pembuatan visualisasi monitoring Laporan Hasil Pemeriksaan 6. Pembuatan media visualisasi berupa monitoring board . 7. Sosialisasi, Koordinasi , dan Evaluasi
Inspektorat
TAHUN 2019
SISTALOLA GESHEET (Sistem Tata Kelola Anggaran dengan Google Spreadsheet)
Sistem tata kelola dan sarana pengendalian dalam penyerapan anggaran sesuai target bulanan secara online berbasis google spreadsheet
Inspektorat

BAGIAN UMUM DAN PROTOKOL
SEKRETARIAT DAERAH KOTA YOGYAKARTA

Kompleks Balaikota Yogyakarta Jalan Kenari No. 56 Yogyakarta 55165

KONTAK

Telepon
: (0274) 515865 ext. 173, 581 Fax.(0274) 520332
Email
: umumprotokol@jogjakota.go.id, tamupemkotjogja@gmail.com
Handphone
: +62822 4277 3344
Logo © 2022 Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian